wisnu.my.id - Dahulu kala, ada yang bilang kalau hanya orang kaya saja yang bisa pergi ke luar negeri karena biaya yang harus dikeluarkan untuk perjalanan dan akomodasi tidaklah sedikit. Namun hari ini saya sudah berhasil membuktikan hal itu sudah tidak berlaku lagi di jaman sekarang, jaman yang katanya sudah semakin modern ini. Negara yang saya tuju adalah Singapura, negara tetangga Indonesia, yang hanya berjarak 1005 kilometer dari Jakarta (hasil kalkulasi Google Maps). Walaupun hanya negara tetangga dan tanpa perlu visa untuk berkunjung ke sana, namun sudah cukup bagi saya membuktikan bahwa pergi ke luar negeri itu tidak perlu mahal.